Rabu, 26 Mei 2010

Cinta Saja Tak Cukup

Sebelum menikah, pastikan anda tak hanya memakai cinta sebagai bahan pertimbangan.
 JANGAN MENGHARAPKAN SI DIA BERUBAH. Saat di masa pacaran ada sikapnya yang menurut anda menjengkelkan, jangan terlalu bermimpi melihat perubahan setelah menikah nanti. Jika anda siap menikah dengannya, anda juga harus siap dengan sifat aslinya seumur hidup.
 PASTIKAN KERAGUAN ANDA. Selama masih ada keraguan, sekecil apapun itu, usahakan untuk menuntaskannya terlebih dahulu. And atak usah terlalu nekat untuk acuh terhadap keraguan. Cari akar keraguan anda, lalu mantabkan hati dengan tahu segala konsekuensinya yang akan anda tanggung dengan keputusan anda.
 SERAHKAN DIRI DALAM DOA. Apapun keyakinan anda, cobalah meminta petunjuk dalam doa sesuai keyakinan. Apa yang terbaik menurut anda, belum tentu juga ternaik menurut tuhan. Dan untuk sebuah keputusan penting dalam hidup, doa adalah bantuan terbesar buat anda.
(cosmopolitan mei 2007)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar